Dividen Rp 13,95 T dari BNI Cair Hari Ini, Saham BBNI Merangkak Naik

5 hours ago 4

Jakarta, CNBC Indonesia — PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) melakukan pembayaran dividen dari laba tahun buku 2024 hari ini, Jumat (25/4/2025). Total dividen yang akan ditransfer ke investor senilai Rp 13,95 triliun atau Rp 374,05 per saham.

Investor yang berhak atas dividen adalah yang namanya tercatat sebagai pemegang saham BBNI pada 16 April 2025. Sebagaimana diinformasikan sebelumnya, cum dividen BBNI pada 14 April 2025.

Lalu, tanggal Ex Dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 15 April 2025, tanggal cum dividen di pasar tunai pada 16 April 2025, dan tanggal ex dividen di pasar tunai pada 17 April 2025.

Sebagai informasi, data keuangan per 31 Desember 2024 yang mendasari pembagian dividen di antaranya, laba bersih yang didapat diatribusikan kepada entitas induk sebesar Rp21.463.598.519.413,70.

Sementara saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya sebesar Rp7.512.259.481.794,79. Dan total ekuitas sebesar Rp167.186.553.221.548,00.

Adapun saham BBNI pada tanggal cum dividen ditutup pada harga 4.550. Dengan demikian dividend yield berada pada kisaran 8,22%.

Pada perdagangan siang ini, Jumat (25/4/2025), saham BBNI naik 0,48% ke level 4.190. Bila dihitung sejak awal pekan, saham BBNI sudah naik lebih dari 5%.


(mkh/mkh)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Cara Bank Perkuat Keamanan-Lawan Serangan Siber Layanan Digital

Next Article Top! BNI Sabet 2 Penghargaan Internasional Corporate Treasurer

Read Entire Article
8000hoki online hokikilat online
1000hoki online 5000hoki online
7000hoki online 9000hoki online
Ekonomi Kota | Kalimantan | | |