Jakarta, CNBC Indonesia - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya bangkit setelah ambruk dua hari-hari berturut-turut. Indeks ditutup naik 1,82% ke posisi 6.665,04 pada perdagangan Rabu (12/3/2025).
Nilai transaksi kemarin terbilang sepi, sekitar Rp 9,87 triliun yang melibatkan 19 miliar saham dalam 1,12 juta transaksi. Sebanyak 283 saham naik, 304 turun, dan 210 tidak berubah.
Sektor teknologi memimpin penguatan IHSG pada perdagangan kemarin, seiring dengan saham DCI Indonesia (DCII) yang mengamuk. Emiten milik Toto Sugiri tersebut kembali ARA dan naik 10% ke level 205.600, mengukuhkan diri sebagai saham dengan harga termahal di Tanah Air.
PenguatanIHSG pada perdagangan kemarin terjadi setelah pengumuman Tunjangan Hari Raya (THR) pada Selasa (12/3/2025). Kebijakan THR ini diumumkan langsung oleh Presiden di Istana Negara, Selasa (11/3/2025). Dalam kesempatan ini, Prabowo didampingi oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri PANRB Rini Widyantini.
Pun tercatat aliran dana asing kembali masuk ke pasar modal Tanah Air. Investor asing tercatat melakukan pembelian bersih sebesar Rp148,58 miliar di seluruh pasar dan sebesar Rp188,05 miliar di pasar reguler. Di samping itu, mereka juga melakukan penjualan bersih sebesar Rp39,47 miliar di pasar negosiasi dan tunai.
Mengutip Stockbit, RATU menjadi saham dengan net foreign buy terbesar, yakni Rp107,77 miliar. Lalu diikuti oleh BBRI Rp107,25 miliar dan TLKM Rp69,03 miliar.
Selengkapnya, berikut 10 saham dengan net foreign buy terbesar pada perdagangan Rabu:
1. PT Raharja Energi Cepu Tbk. (RATU) - Rp107,77 miliar
2. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) - Rp107,25 miliar
3. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) - Rp69,03 miliar
4. PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) - Rp55,44 miliar
5. PT Solusi Sinergi Digital Tbk. (WIFI) - Rp50,06 miliar
6. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. (ICBP) - Rp25,59 miliar
7. PT Astra International Tbk. (ASII) - Rp24,56 miliar
8. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) - Rp19,82 miliar
9. PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA) - Rp17,71 miliar
10. PT Sillo Maritime Perdana Tbk. (SHIP) - Rp15,86 miliar
(mkh/mkh)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Menguat Lebih Dari 2%, IHSG Sentuh Level 6.500
Next Article IHSG Masih Kurang Tenaga, Asing Kompak Borong Saham Ini