Dorong Keberlanjutan, Ini Sederet Program Inovatif Badak NGL

3 hours ago 3

Jakarta, CNBC IndonesiaPT Badak NGL (Badak LNG) sebagai salah satusatu pionir dalam upaya peningkatan pemanfaatan gas di Tanah Air terus tumbuh dan berkembang secara berkelanjutan di bawah sosok kepemimpinan Achmad Khoiruddin selaku Presiden Direktur dan CEO Badak NGL

Tidak heran, atas komitmen Badak LNG,Achmad Khoiruddin dianugerahi Green Leadership dalam Anugerah Lingkungan PROPER 2024 pada Senin (24/2/2025) di Sasono Langen Budoyo, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta.

President Director & CEO Badak LNG Achmad Khoiruddin menjelaskan Badak NGL memiliki komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan dan sosial melalui berbagai program inovatif. Salah satu komitmen Badak LNG adalah menerapkan LPG Production Booster System (LPBS) yang berhasil mengurangi emisi sebesar 119.309 ton CO2eq serta program pengurangan limbah B3 yang menurunkan jumlah limbah B3 sebanyak 0,067 ton/tahun.

Badak LNG juga telah memanfaatkan limbah padat non B3 polyurethane sebanyak 1,07 ton diproses menjadi 1.072 pelampung jaring rumput laut. Inovasi ini memberikan manfaat lingkungan yang signifikan seperti pengurangan timbulan limbah insulasi, peningkatan nilai daur ulang, dan pengurangan mikroplastik di laut.

Badak LNG pun turut menjaga keanekaragaman hayati dengan menciptakan Miniatur Hutan Dipterocarpaceae. Inisiatif ini berhasil mengonservasi 14 jenis meranti endemik Kalimantan Timur dan meningkatkan jumlah spesies fauna sebanyak 218 jenis selama 4 tahun.

Bedak LNG menunjukkan komitmennya dalam menjaga keanekaragaman hayati dengan mengembangkan program konservasi yang menarik. Salah satu fokus utamanya adalah pelestarian tanaman endemik Kalimantan Timur, seperti Anggrek Hitam (Coelogyne pandurata) dan berbagai jenis anggrek lokal lainnya.

Hingga saat ini, Badak LNG telah berhasil membudidayakan sebanyak 4.653 anggrek lokal, yang merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk menjaga kelestarian flora khas di wilayah Kalimantan Timur.

Program ini tidak hanya mendukung konservasi lingkungan, tetapi juga menunjukkan peran aktif perusahaan dalam melestarikan kekayaan alam daerah.

Untuk diketahui, Penghargaan Public Disclosure Program for Environmental Compliance (PROPER) merupakan ajang apresiasi bagi perusahaan serta pemimpin perusahaan yang berkomitmen terhadap praktik bisnis berkelanjutan dan tanggung jawab lingkungan.


(dpu/dpu)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Pasokan Gas Bumi RI Turun, Bos Badak NGL Ungkap Kondisinya!

Next Article Partisipasi di COP29 Baku, Astra Ungkap Strategi Dorong Keberlanjutan

Read Entire Article
8000hoki online hokikilat online
1000hoki online 5000hoki online
7000hoki online 9000hoki online
Ekonomi Kota | Kalimantan | | |