Perbandingan Militer AS Vs China, Siapa Lebih Hebat?

7 hours ago 4

Jakarta, CNBC Indonesia - Amerika Serikat (AS) dan China sebagai negara dengan ekonomi terbesar di dunia ternyata juga memiliki kekuatan militer yang sangat mengesankan. Hal ini menarik diperhatikan di tengah ketegangan yang terjadi antara kedua negara khususnya

Angkatan laut Iran, Rusia, dan China mengadakan latihan perang di lepas pantai Iran minggu ini dalam upaya untuk meningkatkan kerja sama ketiga negara. Hal ini terungkap dalam sebuah pemberitaan media Iran, Tasmin, Minggu, dikutip AFP, Senin (10/3/2025).

Ketiga negara, yang memiliki keinginan yang sama untuk melawan apa yang mereka gambarkan sebagai hegemoni Amerika, telah mengadakan latihan serupa di wilayah tersebut dalam beberapa tahun terakhir.

Sementara itu, AS dan Israel telah melakukan latihan serupa Kamis pekan lalu. Bahkan latihan itu melibatkan pesawat pengebom jarak jauh.

"Jet tempur F-35 dan F-15 Israel ikut serta dalam latihan di Mediterania Timur bersama pesawat pengebom strategis jarak jauh B-52 AS," kata tentara Israel dikutip Middle East Eye.

Peta Kekuatan Militer China vs AS

Laporan Global Firepower (GFP) 2025 menunjukkan bahwa secara keseluruhan, AS berada diperingkat pertama dengan skor power index 0,0744. Sementara China berada diperingkat tiga dengan skor power index 0,0788.

Delapan indikator perbandingan dalam laman resmi GFP, China dan AS masing-masing unggul sebanyak empat indikator. China unggul dalam hal manpower, land power, naval power, dan financials. Sedangkan AS unggul dalam hal airpower, natural resources, logistics, dan geography.

GFPFoto: Comparison Brief of China and US
Sumber: GFP

China memiliki active personnel yang jauh lebih banyak dibandingkan AS yakni lebih dari 2 juta orang, sementara AS tak sampak 1,4 juta orang.

Lebih lanjut, jumlah destroyers (naval power) AS unggul 31 lebih banyak dibandingkan China dengan submarine yang juga lebih banyak 9 unit dibandingkan China.

Sementara dalam hal mobile rocket projectors (land power), China tampak unggul cukup jauh dengan jumlah 2.750 unit, berbeda halnya dengan AS yang hanya memiliki 641.

Begitu pula dengan tank strength (land power) China yang lebih banyak 2.160 unit dibandingkan AS.

Berikut ini beberapa perbandingan antara kekuatan China dan AS dari sisi finansial pertahanan hingga militernya.

CNBC INDONESIA RESEARCH

[email protected]

(rev)

Read Entire Article
8000hoki online hokikilat online
1000hoki online 5000hoki online
7000hoki online 9000hoki online
Ekonomi Kota | Kalimantan | | |