Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah tak berhenti mengembangkan hilirisasi di tanah air. Pengembangan hilirisasi dinilai menjadi jalan bagi Indonesia untuk tidak perlu khawatir dengan adanya gejolak geopolitik di dunia.
Deputi Bidang Koordinasi Energi & Sumber Daya Mineral Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Elen Setiadi menyampaikan, yang jadi perhatian dari pemerintahan Presdiden RI Prabowo Subianto memiliki konsentrasi atas penguasaan sumber daya alam (SDA) di tengah gejolak yang ada di dunia. "Dengan kita melakukan transformasi SDA kita bisa meminimalkan gejolak yang ada di dunia," terang Elen dalam CNBC Indonesia Mining Forum, Selasa (18/3/2025).
Elen menerangkan, bahwa hilirisasi bisa dimanfaatkan untuk ketahanan energi. Dengan hilirisasi pengembangan mineral tambang bisa terjaga dengan baik.
"Beberapa konsep Jokowi diteruskan Prabowo. Sekarang disampaikan Satgas hilirisasi dalam satu ekosistem cukup kuat. Ke depan kita tidak hanya tumbuh PDB 8% tapi paling penting bagaimana angkatan kerja terserap di berbagai industri. Tambang potensi besar di kita," tandas Elen.
(pgr/pgr)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Wamen Investasi Blak-blakan Soal Hilirisasi Batubara
Next Article Tugas Baru Menteri Investasi Garap Hilirisasi, Rosan Buka Suara