Ditutup Menguat, Begini Rekomendasi Analis untuk Saham BUMI Resources

5 hours ago 2

Jakarta, CNBC Indonesia - Saham emiten batu bara milik Grup Bakrie, PT Bumi Resources Tbk (BUMI) kembali berada di zona hijau dengan bertengger di level Rp 111 per saham pada penutupan perdagangan Selasa (6/5/2025).

Diketahui, pada pembukaan perdagangan hari ini, saham BUMI dibuka di level Rp 110 per saham. Lalu, saham BUMI sempat bergerak ke level yang lebih rendah yakni Rp 109 per saham dan kemudian sempat menyentuh level tertingginya di angka Rp 113 per saham.

Volume saham BUMI yang ditransaksikan yakni sebanyak 779,43 juta saham dengan nilai transaksi sebanyak Rp 86,77 miliar serta frekuensi transaksi sebanyak 8.150 kali.

Melihat hal itu, Senior Analyst Investment Information Mirae Asset Sekuritas, Nafan Aji Gusta merekomendasikan buy saham BUMI bagi para investor dengan area level masuk di level Rp 93-99 per saham.

"BUMI berpotensi mengalami kenaikan setelah menembus garis tren turun. Selain itu, sinyal Stochastics KD dan RSI positif," ujar Nafan saat dihubungi CNBC Indonesia, Selasa (6/5/2025).

Sebagai informasi, pada kuartal I-2025, BUMI membukukan beban pokok pendapatan sebesar US$ 1,06 miliar dan beban usaha sebesar US$ 51,9 juta. Pada periode yang sama, laba bruto BUMI tercatat sebesar US$ 104,3 juta.

BUMI juga mencetak laba usaha sebesar US$ 52,4 juta pada akhir kuartal I-2025. Adapun margin laba BUMI tercatat sebesar 4,5% hingga kuartal I-2025.

"Pendapatan bruto senilai US$ 1,17 miliar pada periode I-2025 turun sebesar 18,3% dibandingkan kuartal I-2024 senilai US$ 1,44 miliar karena turunnya harga batu bara dan rendahnya stripping ratio," tulis Manajemen BUMI.

Dari sisi operasional, BUMI meraih volume penjualan batu bara sebanyak 16,7 juta metrik ton pada kuartal I-2025. BUMI juga mampu memproduksi batu bara sebesar 17,2 juta metrik ton pada kuartal I-2025.


(dpu/dpu)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Miris! Warga RI Lebih Tertarik Judol Dibanding Saham

Next Article BUMI Ramal Harga Batu Bara Mentok di US$ 140/Ton Tahun Depan

Read Entire Article
8000hoki online hokikilat online
1000hoki online 5000hoki online
7000hoki online 9000hoki online
Ekonomi Kota | Kalimantan | | |