Prabowo Umumkan Akan Bentuk Satgas PHK, Begini Reaksi Para Buruh

6 hours ago 4

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Prabowo Subianto ikut menghadiri gelaran peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day 2025 yang digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Kamis (1/5/2025).

Pada kesempatan ini, Presiden Prabowo pun mengungkapkan bahwa pemerintah berjanji akan membentuk Satgas PHK. Menurutnya, Satgas PHK dan kesejahteraan buruh mempunyai peran penting.

"Satgas PHK dan kesejahteraan buruh mempunyai peran penting. Saya juga akan meminta dewan kesejahteraan nasional mempelajari secepat-cepatnya kita ingin menghapus outsourcing," ungkap Prabowo.

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea mengapresiasi langkah Presiden Prabowo Subianto yang membentuk Satgas Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

Ia lantas menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Prabowo terhadap nasib para pekerja. Terutama, di tengah ancaman PHK di berbagai sektor.

"Bapak Presiden, kami ucapkan terima kasih atas kebijakan Bapak membentuk Satgas PHK," ucapnya dalam peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day 2025 yang digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Kamis (1/5/2025).

Selain itu, ia juga mengapresiasi pembentukan Desk Pidana Ketenagakerjaan oleh Kepolisian Republik Indonesia. Mengingat, keberadaan desk ini telah membantu menyelesaikan berbagai kasus pelanggaran ketenagakerjaan.

"Ini sangat membantu kami, Pak. Tujuh kasus yang monumental sudah diselesaikan oleh Deks Pidana Ketenagakerjaan dan juga kami berharap, Bapak Presiden, marwah KPHK tetap dijaga, pengusaha berimbang, buruh juga berimbang, dan harus berkeadilan," kata dia.

Sementara itu, Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal juga merespons positif pembentukan Satgas PHK yang dilakukan pemerintahan Prabowo Subianto. Menurutnya, kebijakan ini sebagai bagian dari upaya besar untuk menyelamatkan perekonomian nasional.

"Satgas PHK. Kami minta dengan hormat semua mendukung Presiden Prabowo Subianto untuk memastikan penyelamatan ekonomi bergerak bersama. The Great Indonesia, The First Indonesia, bukan hanya Amerika, Indonesia pun. Negara yang besar, negara yang pertama yang harus kita perjuangkan bersama-sama dengan Bapak Presiden," kata Said Iqbal.


(ven/wia)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Peringati Mayday, Prabowo Akan Temui Ratusan Ribu Buruh

Next Article Bos Buruh Usul Bentuk Satgas PHK, Menaker Buka-bukaan Bilang Begini

Read Entire Article
8000hoki online hokikilat online
1000hoki online 5000hoki online
7000hoki online 9000hoki online
Ekonomi Kota | Kalimantan | | |