Harga Batu Bara Acuan RI Periode I Januari 2026 Resmi Naik!

2 weeks ago 15

Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah resmi menetapkan Harga Batu Bara Acuan (HBA) periode pertama Januari 2026.

Berdasarkan Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) No.458.K/MB.01/MEM.B/2025 tentang Harga Mineral Logam Acuan dan Harga Batu Bara Acuan untuk Periode Pertama Bulan Januari tahun 2026, HBA untuk semua kategori batu bara pada periode I Januari 2026 ini terpantau naik dibandingkan harga acuan pada periode II Desember 2025.

Keputusan yang ditetapkan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia pada 31 Desember 2025 ini mulai berlaku pada 1 Januari 2026.

"HBA untuk Periode Pertama Bulan Januari Tahun 2026 sebagaimana dimaksud dalam Diktum KEDUA digunakan sebagai dasar perhitungan Harga Patokan Batu Bara selanjutnya disebut HPB untuk Periode Pertama Bulan Januari Tahun 2026," ungkap Kepmen tersebut, dikutip Jumat (02/01/2026).

Berikut daftar HBA untuk periode pertama Januari 2026:

  1. Batu Bara (6.322 GAR): Harga batu bara ditetapkan US$ 103,30 per ton, naik dari US$ 100,81 per ton pada periode kedua Desember 2025. HBA ini dalam kesetaraan nilai kalor 6.322 kcal/kg GAR, Total Moisture 12,26%, Total Sulphur 0,66%, dan Ash 7,94%.
  2. Batu Bara I (5.300 GAR): Harga batu bara ditetapkan US$ 72,23 per ton, naik dari US$ 69,93 per ton pada periode kedua Desember 2025. HBA I dalam kesetaraan nilai kalor 5.300 kcal/kg GAR, Total Moisture 21,32%, Total Sulphur 0,75%, dan Ash 6,04%.
  3. Batu Bara II (4.100 GAR): Harga batu bara ditetapkan US$ 47,05 per ton, naik dari US$ 45,44 per ton pada periode kedua Desember 2025. HBA II dalam kesetaraan nilai kalor 4.100 kcal/kg GAR, Total Moisture 35,73%, Total Sulphur 0,23%, dan Ash 3,90%
  4. Batu Bara III (3.400 GAR): Harga batu bara ditetapkan US$ 35,13 per ton, naik dari US$ 35,02 per ton pada periode kedua Desember 2025. HBA III dalam kesetaraan nilai kalor 3.400 kcal/kg GAR, Total Moisture 44,30%, Total Sulphur 0,24%, dan Ash 3,88%.

(wia)
[Gambas:Video CNBC]

Read Entire Article
8000hoki online hokikilat online
1000hoki online 5000hoki online
7000hoki online 9000hoki online
800hoki download slot games 2000hoki download slot games
4000hoki download slot games 6000hoki download slot games
Ekonomi Kota | Kalimantan | | |